X
    Categories: Blog

Simak 2 Cara Mudah Mengcopy Text dari File PDF yang Terproteksi (Terkunci)

Image: 3.bp.blogspot.com

Pdf adalah salah satu format dokumen yang biasanya hanya dapat dibuka menggunakan media Adobe Reader, browser, atau software sejenis lainnya. Format pdf pun banyak digunakan oleh instansi perusahaan sebagai salah satu format dokumen elektronik, dan juga kerap digunakan untuk mengemas buku menjadi ebook. Kelebihan dari file pdf sendiri adalah dari segi tampilan yang dinamis serta banyak fitur lain yang menunjang dan memudahkan pekerjaan penggunannya.

Image: 3.bp.blogspot.com

Namun sayang, tulisan dan kalimat yang terdapat pada file pdf sering kali tidak bisa di copy-paste untuk tujuan edukasi, pekerjaan, analisa, dan lain sebagainya. Hal ini dikarenakan sebagian besar pembuat file pdf ingin mematenkan hak cipta mereka agar tidak bisa ditiru orang lain, misalnya dengan mengunci atau memproteksi isi dokumen pdf, sehingga siapa saja tidak bisa menyalin satu kalimat dari dokumen tersebut.

Tapi, agar isi teks dokumen pdf bisa disalin ada dua cara paling mudah yang dapat digunakan untuk membuka kunci dokumen tersebut. Sehingga anda bisa menyalin beberapa kalimat tersebut sebagai materi edukasi, pekerjaan, atau pun keperluan lainnya. Berikut adalah caranya:

  • 2 Cara Mudah Mengcopy Text dari File PDF yang Terproteksi (Terkunci)

1. Buka PDF Menggunakan unlock-pdf.com

Image: unlock-pdf.com

Cara pertama yang bisa digunakan untuk membuka file pdf yakni dengan memanfaatkan situs unlock-pdf.com. Website ini memang khusus dibekali fitur yang dapat membuka proteksi file pdf, dan dapat digunakan secara gratis. Di bawah ini ada cara menggunakan website tersebut.

*Baca juga: Simak Cara Mengatasi Serangan Brute Force Pada WordPress

  • Buka website unlock-pdf.com
  • Lalu untuk membuka file pdf, silakan klik tombol Telusuri dan pilih file pdf yang ingin dibuka proteksinya
  • Setelah itu tekan tombol Unlock File!, kemudian tunggu hingga selesai. File pdf yang sudah terbuka biasanya terdownload secara otomatis.

2. Buka PDF Menggunakan pdfunlock.com

Image: sitestouse.com

Hampir sama dengan sebelumnya, cara ini juga memanfaatkan fitur yang tersedia pada sebuah website yaitu pdfunlock.com. Anda dapat menggunakan pdfunlock.com jika website sebelumnya mengalami gangguan, maintance, dan lain sebagainya. Berikut adalah cara menggunakannya.

*Baca juga: Cara Bermain Game Android di PC Menggunakan Emulator

  • Buka website pdfunlock.com, tampilannya akan seperti gambar di atas
  • Kemudian pilih pdf yang ingin dibuka proteksinya. Anda bisa memilih filenya dari dropbox, google drive, atau penyimpanan internal (komputer).
  • Jika file pdf sudah didapatkan, maka kemudian tekan Unlock! dan tunggu prosesnya hingga selesai.

Perlu diketahui bahwa cepat lambatnya proses membuka proteksi pdf sangat dipengaruhi oleh jaringan internet dan juga besar kecilnya ukuran file pdf tersebut. Umumnya semakin besar ukurannya, maka proses unlock pun membutuhkan waktu yang lama.

Kesimpulan

File pdf dikunci atau diproteksi tentu bukan tanpa alasan, karena biasanya file pdf tersebut sengaja dikunci agar orang-orang tidak dapat menyalin isi dari dokumen yang cenderung memiliki hak cipta dari pembuatnya. Maka dari itu, gunakan dengan bijak tutorial meng-unlock file pdf ini. Dan pastikan anda sudah  meminta izin terlebih dulu sebelum menggunakan sebagian atau seluruh teks pada dokumen pdf yang diproteksi, atau jika tidak ada baiknya untuk mencantumkan sumber pembuatnya saat menggunakan isi dokumen tersebut.

*Baca juga: Olymp Trade, Cara Mudah Mencari Uang Lewat Internet

***

Perlu diketahui, Indoworx tidak hanya menyajikan informasi-informasi bermanfaat saja, tapi kami juga menyediakan keperluan hosting, domain, SSL, dan lain sebagainya yang tentunya akan sangat membantu untuk kinerja website anda. Jika anda berminat, maka bisa langsung buka di beranda website kami, yaitu Indoworx.com. Sekaligus jangan lupa untuk mengunjungi zonakuota.com untuk membeli pulsa dan kuota secara online.

-R.S.A-

Rifaldo Surya Abdi:
Related Post
Disqus Comments Loading...

This website uses cookies.