Tips Membuat Konten Yang Menarik

Tips Membuat Konten Yang Menarik – Bagi seorang blogger atau web developer yang mendikasikan hidupnya untuk bekerja di Internet tentu sudah sangat tidak asing lagi dengan istilah kontent, ya konten merupakan salah satu fondasi yang harus dimiliki oleh sebuah website maupun blog, sebab dengan konten inilah para pengunjung di internet akan tertarik untuk mengunjungi website ataupun blog anda, bahkan lebih dari itu banyak pakar pebisnis online yang menyatakan bahwa konten merupakan kunci sukses dalam sebuah blog ataupun website.

Secara umum membuat konten di sebuah blog ataupun website tidaklah sama seperti halnya kita menulis di buku catatan, pasalnya selain harus memenuhi kaidah SEO (Search engine optimization) juga anda harus memberikan kata kunci yang anda bidik di dalam konten tesebut, nah jika anda seorang internet marketer ataupun blogger yang ingin mengetahui Tips Membuat Konten Yang Menarik, silahkan anda simak uraian kami di bawah ini mengenai Tips Membuat Konten Yang Menarik yang telak kami sadur dari entrepreneur.com.

1. Tulislah sebuah konten yang Berkualitas Untuk Pembaca bukan Untuk robot Google
Tips Membuat Konten Yang Menarik yang pertama ialah dengan membuat konten yang menarik dan berkualitas untuk pembaca atau pengujung blog anda, hal ini sangatlah penting sebab jika anda hanya membuat sebuah konten yang hanya ditujukan untuk robot Google maka dijamin konten yang anda buat akan sepi pengunjung, nah oleh sebab itu saat anda menulis sebuah konten di sebuah website atau blog maka sebaiknya buatlah konten yang difokuskan untuk pembaca, sebab mesin pencari Google memang lebih mengutamakan konten yang alami dibandingkan dengan konten-konten yang dibuat untuk tujuan SEO saja.

2. Gunakan Kata Kunci Yang Relevan dengan Konten yang anda Buat
Tips Membuat Konten Yang Menarik yang selanjutnya ialah dengan memastikan kata kunci yang anda bidik sesuai dengan konten yang anda buat, adapun teknik ini bisa anda aplikasikan dengan menggunakan Latent Semantic Indexing (LSI) yakni kata kunci yang menghubungkan sebuah kata kunci dengan kata kunci lainnya yang masih terkait. Nah dengan menggunakan teknik Latent Semantic Indexing (LSI) ini maka anda tidak perlu lagi memasukkan kata kunci yang sama berkali-kali sebab hal tersebut bisa dianggap spam oleh Robot txt Google

3. Jangan Terfokus pada Kepadatan Kata Kunci
Banyak blogger dan web developer yang meyakini bahwa kepadatan kata kunci atau key density sangat berperan agak konten yang anda buat masuk halaman pertama, hal tersebut memang benar jika diterapkan pada tahun 2008 yang lalu, namun sejak Google merilis algoritma Hummingbird banyak pakar SEO menyatakan bahwa kepadatan kata kunci sudah dihapus dari algoritma Google, nah oleh sebab itu saat anda membuat konten jangan Terfokus pada Kepadatan Kata Kunci.

4. Gunakan Long Tail Keywords Pada Judul Konten
Tips Membuat Konten Yang Menarik yang terakhir ialah dengan menggunakan Long Tail Keywords Pada Judul Konten, tahukah anda bahwa Judul yang panjang biasanya lebih menguntungkan di mesin pencari dibandingkan dengan konten dengan judul yang terlalu singkat. Hal ini dikarenakan dengan judul yang panjang (long tail) maka semakin besar kemungkinan konten yang anda buat akan semakin ditemukan oleh user internet, hal ini jauh bebeda jika anda menggunakan konten yang judulnya singkat. Lebih dari itu, menurut pakar SEO profesional menyatakan bahwa konten dengan judul yang panjang dan deskriptif biasanya memiliki konversinya yang lebih bagus dibandingkan dengan judul yang singkat, semoga bermanfaat.