Alasan Mengapa Website Indonesia Bangga Memakai domain .ID

Alasan Mengapa Website Indonesia Bangga Memakai domain .ID

Meskipun pemakaian nama domain .ID masih belum banyak diminati oleh pengguna internet di Indonesia. Akan tetapi, nama domain ini memiliki banyak keuntungan bagi Indonesia dan bagi website berbahasa Indonesia itu sendiri.

Banyak yang beranggapan bahwa domain .ID tidak bagus secara komersial, dan tidak dapat bersaing di dunia internasional. Apakah itu benar? tidak juga. Buktinya hingga sekarang masih ada website yang memilih memakai nama domain .ID. Salah satunya, toko online JD.id (mempercayakan websitenya dengan nama domain .ID)

Tercatat sejak tahun 1994, pengguna nama domain .ID mencapai 60 ribu website (mungkin lebih) hingga kini. Dan secara perlahan, Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI) akan terus mensosialisasikan kelebihan domain .ID ke beragam institusi, organisasi, perusahaan kecil/ besar, hingga pengguna internal.

Terlepas dari itu, kami juga telah mengumpulkan berbagai macam keunggulan-keunggulan domain .ID untuk website berbahasa Indonesia. Yang akan kami jelaskan di bawah ini:

1. Memperkenalkan Nama Indonesia

Tanpa sadar, domain .ID akan memperkenalkan nama negara Indonesia di kancah dunia internasional. Pasalnya, setiap pengunjung baik dari negeri sendiri maupun dari luar negeri yang mengunjungi sebuah website yang memakai domain .ID secara tidak langsung akan mengenali negeri ini. Paling tidak, mereka tahu bahwa domain .ID itu melambangkan website tersebut berasal dari Indonesia.

*Baca juga: Ketahui Pengertian Hosting dan Domain Beserta Fungsinya

Sekaligus hal ini juga memperlihatkan kepada dunia bahwa perusahaan, bisnis, dan lokasi anda benar-benar berada di Indonesia. Sebab, nama domain .ID hanya bisa dimiliki oleh Warga Negara Indonesia saja, membelinya juga harus menunjukkan kartu KTP sebagai penguatan bahwa si pembeli benar-benar berasal dari Indonesia.

2. Meningkatkann Kepercayaan Pelanggan dan Pengguna

Domain .ID memang kalah populer dibandingkan dengan domain top seperti .COM, .NET, .ORG, dan sebagainya. Kekalahan tersebut dikarenakan domain-domain top tersebut bisa dimiliki oleh siapa saja di seluruh penjuru dunia. Tidak heran jika domain .ID yang hanya bisa dimiliki oleh WNI kalah bersaing dengan domain-domain top tersebut.

Meskipun demikian, ternyata domain .ID lebih dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan dan pengguna, khususnya yang berasal dari Indonesia.

Misalnya, sebuah website toko online menggunakan domain .ID, berarti toko online tersebut dapat anda percayai. Pasalnya, jika akhirnya toko online itu menipu, maka identitas pemiliknya dapat terbaca dengan jelas. Karena sebelum dapat memiliki domain .ID, si pembeli harus menunjukkan dokumen-dokumen seperti KTP sebagai bukti bahwa si pembeli berasal dari Indonesia.

Oleh sebab itu, toko online yang menggunakan domain .ID akan lebih dipercayai pelanggan-pelanggannya.

3. Cepat Diakses di Indonesia

Jelas domain .ID tidak akan lambat saat diakses dari dalam negeri. Karena server domain ini, pasti berada di Indonesia. Oleh sebab itu, akan banyak keuntungan jika website anda berbahasa Indonesia dan memakai domain. ID.

*Baca juga: Inilah 5 Ide Bisnis yang Tidak Akan Ada Matinya

Tidak habis sampai disitu, domain .ID juga tidak kalah cepat jika di akses dari luar negeri. Sebab, pihak Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI) akan terus mengembangkan domain .ID ini. Termasuk kecepatan akses dari manca negara.

4. Lebih Mudah Diingat

.ID (dua huruf)
.COM (tiga huruf)
.NET (tiga huruf)
.ORG (tiga huruf)

Tentu domain .ID akan lebih mudah diingat, serta lebih mengurangi penulisan kata. Dan pemilihan nama domain .ID juga masih banyak tersedia ketimbang domain-domain top di atas. Hal ini juga akan memberikan kemudahan kepada para pengunjung website anda, terlebih kemudahan untuk mengingat alamat website anda.

5. Meningkatkan SEO

Selain empat hal di atas, keunggulan lainnya dari domain .ID adalah SEO. Percaya atau tidak, di Indonesia website yang menggunakan domain .ID lebih dipercaya mesin pencari ketimbang website yang menggunakan domain lain. Perlu digaris bawahi, hal ini hanya berlaku di Indonesia.

*Baca juga: Apa itu HTTPS? Manfaat, Jenis-Jenis Website, dan fungsi HTTPS

Hal ini juga disebutkan langsung oleh Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI), bahwa website yang memakai domain .ID lebih didahulukan di mesin pencari untuk pasar Indonesia.